Search

Pesan Irjen Iqbal di Rapim Polri - detikNews

Jakarta -

Polri terus memberi edukasi ke jajarannya tentang manajemen media. Pengelolaan isu disebut dapat memberi manfaat pada pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Tentunya Polri, sebagai penanggung jawab keamanan sebagaimana diamanatkan dalam UU No 2/2002 kita berkepentingan, untuk melakukan manajemen media," kata Kadiv Humas Polri Irjen Mohammad Iqbal dalam acara Rapat Pimpinan (Rapim) Polri di Auditorium PTIK, Jalan Tirtayasa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (29/1/2020).

Iqbal menuturkan terjadi 'king of fake' atau kemunculan berita-berita palsu di era digital. Jika tak dikelola, berita atau informasi palsu dapat menjadi salah satu faktor gangguan kamtibmas.

"Pada intinya, manajemen media itu bagaimana menekan isu negatif dan menaikkan isu positif," ujar Iqbal.

Let's block ads! (Why?)

Baca di Sini https://news.detik.com/berita/d-4878547/pesan-irjen-iqbal-di-rapim-polri

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pesan Irjen Iqbal di Rapim Polri - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.