Search

Ketua DPR Minta Satgas Pangan Polri Turun Antisipasti Ulah ...

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo mengkhawatirkan naiknya komoditas pangan jelang Idul Fitri akan dimanfaatkan spekulan.

Apalagi menurut Wakil rakyat dari Partai Golkar itu, harga telur ayam sudah naik cukup tinggi.

Selain itu, harga bawang merah, cabai merah keriting, dan cabai rawit juga merangkak naik.

Untuk itu mantan Ketua Komisi III DPR RI ini menilai Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polri harus segera mengantisipasi kemungkinan ulah spekulan menimbun bahan pangan untuk mengerek harga.

Baca: Najib: Wow, Ekonomi Malaysia Telah Berubah Dalam Waktu 2 Minggu

"Untuk mencegah penimbunan komoditas dan gejolak harga, Satgas Pangan Polri pun hendaknya mulai diterjunkan di semua daerah. Didukung dinas perekonomian di setiap daerah, Satgas Pangan Polri diharapkan mampu berperan menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok,” ujar Bamsoet kepada wartawan, Minggu (27/5/2018).

Baca: Ibu Menyusui Digigit Ular Berbisa, Anaknya Ikut Meninggal

Lebih lanjut Bamsoet mengatakan, pemerintah pusat punya peran penting dalam melayani masyarakat menjelang Lebaran tahun ini.

Sebab, banyak pemerintah daerah yang masih sibuk menghadapi Pilkada serentak tahun ini.

Baca: Awas, Asam Urat Bisa Picu Penyakit Berbahaya Ini

"Karena kesibukan itu, fungsi mereka sebagai regulator daerah dikhawatirkan menjadi tidak efektif, khususnya terkait fungsi dan peran mereka dalam mengelola kecukupan stok bahan pangan dan pengendalian harga," katanya.

Untuk itu, peran pemerintah pusat dalam menjaga stabilitas harga saat ini menjadi penting.

"Karena itu, pemerintah pusat jangan sampai lengah. Sebaliknya, harus all out mereduksi potensi masalah sejak dini,”ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca di Sini http://www.tribunnews.com/nasional/2018/05/27/ketua-dpr-minta-satgas-pangan-polri-turun-antisipasti-ulah-spekulan-jelang-idul-fitri

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ketua DPR Minta Satgas Pangan Polri Turun Antisipasti Ulah ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.